Komandan Lantamal XII Pontianak Pimpin Upacara Bendera Awal Bulan Tahun 2023 Di Mako Lantamal XII
MEMPAWAH/KALBAR,pelitarakyat.co.id- Komandan Lantamal XII Laksamana Pertama TNI Suharto, S.H., M.Si.(Han) memimpin upacara bendera merah putih awal bulan tahun 2023 di Mako Lantamal XII, Jalan Raya Wajok KM.17, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, Senin (02/01/2023).
Upacara bendera merah putih hari senin pada awal bulan Januari bertepatan dengan awal tahun baru 2023 yang dilaksanakan di Mako Lantamal XII langsung dipimpin Danlantamal XII Pontianak, juga di hadiri oleh Wadan Kolonel Marinir Budiarso, S.E., para Pejabat Utama, Kadis dan Kasatker Lantamal XII. Sementara itu, pasukan yang ikut melaksanakan upacara dari Satsik Lantamal XII, Kompi Perwira Menengah, Kompi Perwira Pertama, Kompi Bintara dan Tamtama Lantamal XII, Kompi Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII dan Kompi Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Danlantamal XII Pontianak Laksma TNI Suharto dalam amanatnya menyampaikan, “Upacara ini adalah kegiatan yang dilaksanakan setiap hari senin dan merupakan sarana tatap muka kepada seluruh prajurit, saya selaku Komandan Lantamal XII beserta jajaran mengucapkan selamat Natal bagi yang merayakan dan Selamat Tahun Baru 2023, semoga di tahun ini kita diberikan kekuatan dan kesehatan untuk mencapai cita-cita,” ujar Danlantamal XII mengawali amanatnya.
“Saya akan bacakan Perintah Harian Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., Pertama, adalah pengabdian tulus dan ikhlas dilandasi keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, teguh berpedoman Pancasila, Undang-undang Dasar 1945, Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI.
Kedua, tingkatkan sumber daya prajurit TNI agar menjadi prajurit profesional, tangguh, bermoral, berdedikasi dan mempunyai loyalitas tinggi serta bermental Sapta Marga.
Ketiga, pertajam naluri tempur dan kemampuan dalam pelaksanaan tugas operasi gabungan guna memperkokoh solidaritas antar satuan TNI, perkuat sinergitas TNI/Polri serta elemen pemerintah/lembaga lain.
Keempat, TNI harus menjadi pengayom dan membantu kesulitan rakyat, guna memberikan rasa aman dari segala bentuk ancaman.
Kelima, wujudkan reformasi birokrasi di lingkungan dan kultur organisasi TNI. Keenam, tanamkan nilai-nilai keprajuritan serta junjung tinggi Sapta Marga, Sumpah Prajurit, 8 Wajib TNI dan selalu menjaga netralitas TNI. Ketujuh, stop aksi arogansi prajurit TNI, tegas namun tetap humanis dan disegani,” kata Laksma Suharto.
“Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lantamal XII yang saya banggakan, arah kebijakan pembinaan TNI Angkatan Laut, Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, dengan prioritas pertama, adalah pembangunan sumber daya manusia, kedua adalah pemenuhan kebutuhan alutsista dengan fokus untuk mencapai kesiagaan dan kesiapan yang tinggi.
Prioritas ketiga, peningkatan fasilitas pangkalan dan sarpras penunjang operasi dan keempat, pengembangan manajemen operasi dan dukungan logistik untuk mencapai kesiapan dan keberhasilan operasi,” lanjutnya.
Danlantamal XII Pontianak juga menyampaikan penekanan Kepala Staf Angkatan Laut, untuk menjadi pedoman seluruh jajaran TNI Angkatan Laut pada saat _Entry Briefing_ yang lalu, ” Pertama, perkuat keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan pengabdian yang tulus dan ikhlas untuk membangun kejayaan TNI Angkatan Laut menuju Jalesveva Jayamahe.
Kedua, samakan visi, langkah dan persepsi dalam mensukseskan program-program prioritas.
Ketiga, pahami tugas dan tanggung jawab masing-masing di bidang dan fokus terhadap penyelesaian tugas sesuai arah kebijakan Kasal.
Keempat, tingkatkan kesiapan operasional baik alutsista dan satuan operasi, diikuti dengan peningkatan kemampuan _Capability_ dalam menjawab tuntutan tugas.
Kelima, perkokoh soliditas antar matra TNI serta sinergitas dengan Polri dan komponen bangsa lainnya.
Keenam, jaga netralitas TNI menjelang dan selama pesta Demokrasi 2024. Ketujuh, perkuat dedikasi dan loyalitas yang tegak lurus dalam mendukung program pembangunan nasional serta program prioritas Panglima TNI untuk mewujudkan TNI sebagai Patriot NKRI,” pungkas Danlantamal XII mengakhiri amanatnya pada upacara hari Senin awal Bulan Januari 2023.
“Saya berharap kepada seluruh prajurit untuk segera melakukan perubahan dan penyesuaian diri, sehingga tugas-tugas yang diemban ke depan dapat dilaksanakan dengan baik dan kita dapat mewujudkan kepercayaan pemimpin TNI AL yang harus kita buktikan melalui dedikasi dan pengabdian yang tulus, disertai kemauan kuat untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara,” tutupnya.
(Dispen Lantamal XII/bs*)