Pembawa Aspirasi Rakyat

BIN Daerah Pos Kabupaten Sukabumi Jemput Bola Percepat Capaian Vaksinasi

0

SUKABUMI,pelitarakyat.co.id, Badan Intelijen Negara Daerah ( BINDA) Jawa Barat terus gencar melakukan vaksinasi khususnya vaksin booster. Selaras dengan  yang dilakukan BIN Pusat, BIN Jabar juga canangkan program jemput bola dengan mendatangi masjid-masjid di wilayah Cikembar dan Gunung Guruh. Langkah BIN ini untuk memfasilitasi warga dalam mendapatkan vaksin di Bulan Suci Ramadhan.

Ditemui di Masjid Riyadul Janah, Desa Parakanlima RT 05/12 Kec. Cikembar, Kaposda BIN Kabupaten Sukabumi Aam Abdulsalam menjelaskan, sejak awal Ramadhan BIN terus berupaya mendorong percepatan vaksinasi dengan bekerjasama dengan puskesmas dan Forkompimcam setempat.

“Hari ini kita gelar vaksinasi di Lima titik ,yaitu di Puskesmas Cikembar, Puskesmas Gunungguruh, Desa Ciangsana dan beberapa masjid,” Kata Aam, Senin 18/04/2022. Hujan tidak menyurutkan antusias warga mendatangi posko vaksin.

Aam melanjutkan, umumnya warga  meminta vaksin  tahap Tiga atau Booster. Aam juga mengungangkapkan, Wilayah Cikembar dan Gunung Guruh mayoritas berada dekat  kawasan pabrik. “Karenanya BIN terus menggenjot percepatan di wilayah tersebut” jelas Aam pada media.

Dikatakan Aam, pada bulan Ramadan ini kebanyakan permintaan vaksin dosis 3 atau booster. Kendati demikian, pihak Binda Kab.Sukabumi tetap melayani dosis pertaman dan kedua. “Khusus di bulan suci kita fasilitasi di masjid – masjid ba’da salat teraweh. Ternyata antusias warga sangat tinggi,” ungkap Aam.

Aam berharap semua warga yang belum di vaksin agar mendaftarkan diri ke pos – pos pusat layanan vaksin terdekat.

Sementara itu Kepala Puskesmas Cikembar Abu Asmaun menjelaskan, pihaknya juga akan terus berupaya melayani masyarakat dalam mendapatkan vaksin, apalagi mendapat dukungan BINDA Pos Sukabumi. “Alhamdulillah di bantu BIN menambah semangat kita dalam upaya percepatan kekebalan lingkungan. Siang malam sesuai jadwal kita siap layani,” ujar Asmaun.

Asmaun mencatat, capaian vaksinasi di wilayah Cikembar untuk anak dosis satu 95,42 persen, dosis dua 74.89 persen. Vaksinasi umum dosis satu 89,91 persen dan dosis dua 69,78 persen. Sedangkan dosis tiga atau booster baru mencapai 10,10 persen dari target 30 persen bulan ini.

Sementara capaian vaksinasi tingkat Kabupaten Sukabumi saat ini untuk anak 1 = 95,35 persen, dosis 2 = 78,52. Sedangkan vaksin umum  dosis satu 92,21 persen, dosis dua 76,15 persen. Sedangkan dosis tiga booster  16,22 persen. Sementara ketua IKWI Kab. Sukabumi yang ikut hadir, mengatakan apresiasinya kepada BIN, PKM gunung guruh, forkomfimcam dan Dinas  Kesehatan. “Semuanya tidak mengenal Lelah, bekerja terus menerus melakukan vaksinasi guna   melindungi masyarakat untuk terwujudnya kekebalan komunal dari serangan Covid -19” Ucapnya.(*/red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.