Pembawa Aspirasi Rakyat

Melalui Dana Desa 2024, Pemdes Desa Porelea II Salurkan Beasiswa

 Kepala Desa Porelea II,Sem memohon bagi penerima program beasiswa, agar dana desa jangan disalah pergunakan, ingat orang tua yang berjuang mencari nafkah, ingat ada adek dan kakak dikampung yang harus disekolahi.

0

Para pelajar dan mahasiswapenerima beasiswa

SIGI,pelitarakyat.co.id – Pemerintah Desa Porelea II Kecamatan Pipikoro Kabupaten Sigi menyalurkan beasiswa bagi para pelajar dan mahasiswa yang kurang mampu. Hal tersebut dilakukan dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Sigi khususnya di Desa Porelea II  .

Penerima beasiswa dibagi 3 kategori seperti untuk pelajar SMP ada 15 orang, untuk pelajar SMA 13 orang dan yang kuliah ada 12 orang.

Kepala Desa Porelea II,Sem

Kepala Desa Porelea II,Sem yang sudah menjabat  1,5  tahun telah banyak berbuat untuk kemajuan desanya.

Sem kepada pelitarakyat.co.id menuturkan perihal kondisi dan keberadaan Desa Porelea II yang terdiri dari 2 dusun, 4 RT, 157 Jumlah Kepala Keluarga, 2 gereja, Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP). Jarak desa Porelea II  ke Kecamatan 18 Km,Jarak desa ke Kabupaten Sigi 140 Km.

Ditambahkannya bahwa Akses jalan ke desanya hanya untuk roda dua, hasil perkebunan di desa tanaman kakao jumlah keseluruhan perkebunan tanaman kakao masyarakat punya lebih 100 hektar, selain kakao ada juga tanaman kemiri yang dapat menunjang kehidupan masyarakat.

Kegiatan dan pembagunan yang sudah dilaksanakannya dari tahun 2023 semenjak duduk sebagai Kepala Desa yang berasal dari dana desa adalah Jalan usaha tani, rumah layak huni 4 unit, pembelian pipa pembuangan drainase,pembelian genset dan sound system dan penanganan stunting. Penerimaan dana BLT desa tahun 2023, sebanyak 52 penerima.

Untuk tahun 2024 pembelian pipa sebanyak 113 pipa  6 inc, kemudian pembelian bibit durian tahap pertama 1500 pohon dan bibit coklat 3000 pohon dan Penerima BLT tahun 2024 sebanyak 35 Kepala Keluarga.

Ketika ditanya apa harapan Kades Desa Porelea II  untuk Pemerintah Kabupaten,Provinsi dan Pusat ?. Harapan kedepannya untuk Desa Porelea II,  lebih terwujudnya Desa Porelea II yang berbudaya,maju dan berdaya saing. Untuk kedepannya dukungan untuk anak-anak desa yang ingin melanjutkan studi dimanapun mereka bisa.

Bagi penerima program beasiswa, Kepala desa Porelea II,Sem memohon agar dana desa jangan disalah pergunakan, ingat kebutuhan-kebutuhan sekolah dan dapat bersekolah dengan baik, ingat orang tua yang berjuang mencari nafkah, ingat ada adek dan kakak yang ada dikampung yang harus disekolahi.

Perkembangan jaman di kota ada begitu banyak tantangan dan cobaan yang harus kalian hadapi. Dan saya mohon ini diperhatikan pencobaan dan percobaan itu bisa jauh dari adik-adik sekalian dalam menempuh pendidikan, jadi bagi teman-teman mahasiswa kata-kata saya tadi tidak ada bedanya. Yang kuliah 1.800.000 dan anak SMA 1.500.000 yang SMP 600.000,imbuh Sem sebaga Kepala desa Porelea II  kepada pelitarakyat sembari menyudahi perbincangannya.

Ditempat yang sama Sekdes Porelea II Ramly Gunawan kepada wartawan mengatakan proses kegiatan yang dilaksanakan 2024 yang pertama yang prioritas yaitu, mengenai BLT Dana Desa yang berjumlah 30 Keluarga Penerima Manfaat (KPM),kemudian ketahanan pangan untuk membantu masyarakat yang ada di desa seperti pengadaan pupuk,bibit durian sekitar 3000 dan coklat 1200 pohon dan kemudian pengadaan pupuk paten untuk tanaman yang ada di desa ada sekitar 6 paket ,

Sekdes Porelea II menambahkan,bahwa APBDES nanti kita lihat kembali masih diperkirakan. Jadi program pembangunan yaitu drainase untuk pembuangan air limbah yang sekarang sudah terlaksana dan pembangunan balai pertemuan 1 unit, dan bedah rumah 4 unit, itu yang pembangunan yang ada di desa. Kemudian jalan usaha tani, membantu masyarakat yang kesulitan dalam perjalanan menuju ke kebun mereka. (Djony Salumpana)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.