Pembawa Aspirasi Rakyat

Usulan Sikap Tegas Disampaikan pada Rapat Perdana KONI Kota Bekasi

0

BEKASI,pelitarakyat.co.id, Komite Olahraga Nasional (KONI) Kota Bekasi gelar rapat perdananya, di Kantor KONI Kota Bekasi, Sabtu (25/3/2023).

Pada rapat tersebut, Ekowati yang resmi menjabat sebagai Wakil Ketua Umum I mengusulkan poin-poin sikap ketegasan yang disampaikan.

“Usulan saya tentu harus ada ketegasan pada pengurus yang baru. KONI Kota Bekasi harus jauh lebih baik dari kepengurusan yang sudah baik sebelumnya,” papar Ekowati, kepada wartawan.

Dirinya menyampaikan beberapa point dalam usulan yang disampaikan pada rapat tersebut. Menurutnya, pengurus baru harus sportif dan disiplin, dan SOP untuk pengurus harus diperjelas. “Jadi bagi pengurus yang kinerjanya tidak sesuai SOP supaya tegas jangan segan segan diresufel,” kata.

Ekowati juga menyampaikan, setiap pengurus harus paham tugas pokok dan fungsi masing masing. Porprov 2026 harus lebih baik dari sebelumnya. Karena masih menurut Ekowati kepemimpinan KONI sebelumnya prestasi olahraga kota bekasi selalu meningkat.

“Porprov 2018 kota bekasi dari rengking 6 menjadi rangking 5. Porprov 2022 kota bekasi dari rengking 5 menjadi rangking 4. Jadi porprov 2026 yang rencananya jadi tuan rumah di kota Bekasi harus lebih baik bila perlu bisa juara umum,” tegasnya.

Selain itu, Ekowati menambahkan, demi nama baik pengurus baru, bonus atlet harus dicairkan sebelum lebaran.

Seperti disampaikan oleh Ketua Umum KONI Kota Bekasi, Tri Adhianto pada rapat perdana itu membahas tiga hal yaitu pelantikan pengurus, pemberian bonus atlet peraih medali emas Porprov Jabar 2022 dan program kerja pengurus menuju target juara umum pada Porprov Jabar 2026.

Terkait bonus atlet berprestasi pada Porprov Jabar 2022, Bang Tri sapaan akrabnya, meminta sekretariat segera mengurus dan mencairkannya. Dan dia juga meminta Kepala Dispora Kota Bekasi, Ahmad Zarkasih selaku Ketua IV KONI segera mengurus administrasinya ke BPKAD.

“Bonus atlet peraih medali di Porprov Jawa Barat 2022 segera kita cairkan agar bisa dimanfaatkan para atlet untuk Lebaran nanti. Usahakan H-4 Lebaran, bonus itu sudah cair. Sebelum tanggal 14 April lebih baik lagi,” tandas Tri Adhianto

Sementara soal pelantikan pengurus KONI Kota Bekasi, Bang Tri juga meminta peserta rapat memusyawarahkan pelaksanaannya, hingga mencapai kesepakatan akan dilaksanakan pelantikan pada awal April 2023.

“Jadi kita sepakat pelantikan pengurus KONI Kota Bekasi periode 2023-2027 pada bulan ramadan ini, waktunya sebelum Magrib,” katanya.(Ng/*red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.