10 Orang Tewas Dalam Kecelakaan Beruntun Di Tol Cipali
JAKARTA,Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan tiga kendaraan terjadi di Tol Cipali KM 78, Kabupaten Purwakarta, Senin (30/11). Kecelakaan mengakibatkan sepuluh orang meninggal dunia dan sejumlah lainnya luka-luka.
“Sampai dengan sekarang meninggal dunia sepuluh orang, dua meninggal pas dibawa ke rumah sakit, satu luka berat dan luka ringan,” kata Dirlantas Polda Kombes Eddy Djunaedi ketika dikonfirmasi, Senin (30/11).
Polisi belum mengungkapkan apakah semua korban merupakan penumpang Elf atau tidak.
Eddy mengaku belum mengetahui penyebab terjadinya kecelakaan itu, tapi polisi langsung melakukan rangkaian olah tempat kejadian perkara (TKP). Polisi juga akan memintai keterangan dari pengemudi sopir truk.
“Tadi melakukan olah TKP dan analisis untuk mengetahui proses kecelakaan dan disinkronkan dengan keterangan saksi,” kata Eddy.
Dikatakannya, kecelakaan tersebut melibatkan satu kendaraan Elf dan dua kendaraan truk. Terjadinya kecelakaan berawal saat kendaraan Mitsubishi Elf dengan nomor polisi G 1261 D melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon Tol Cipali.
Saat melintas di lokasi kejadian, Mitsubidshi Elf tersebut menabrak bagian belakang truk tronton Hino (R 1857 GC ) yang ada di depannya. Benturan keras mengakibatkan truk tronton Hino tersebut menabrak truk Hino (B 9010 UEJ) yang berada persis di depannya.Hingga berita ini diturunkan, polisi belum mengungkapkan identitas para korban (*/ton)